Diberdayakan oleh Blogger.
RSS
Container Icon

MANUSIA dan KEBUDAYAAN

MANUSIA dan KEBUDAYAAN

MANUSIA……..
Manusia adalah makhluk yang sempurna diantara makhluk Tuhan. Manusia dapat di pandang dari banyak segi dan memiliki peranan yang unik.

Beberapa definisi tentang manusia :
>> Secara biologis manusia adalah makhluk primata dari golongan mamalia yang mempunyai kemampuan otak yang luar biasa.
>> Dalam ilmu kimia, manusia merupakan kumpulan dari partikel – partikel atom yang membentuk jaringan – jaringan sistem yang dimiliki oleh manusia.
>> Dalam ilmu fisika, manusia merupakan kumpulan dari berbagai sistem fisik yang saling berkaitan satu sama lain dan merupakan kumpulan dari energi.
>> Dalam ilmu sosiologi, manusia merupakan makhluk susial yang tidak dapat hidup tanpa bantuan orang lain atau tidak dapat berdiri sendiri.
>> Dalam ilmu politik, manusia merupakan makhluk yang selalu ingin mempunyai kiekuasaan.
>> Manusia juga sebagai makhluk yang berbudaya atau lebih sering disebut homohumanus (filsafat).
>> Manusia juga ingin memperoleh keuntungan atau selalu memperhitungkan setiap kegiatan yang sering disebut homo economicus (filsafat).
>> Dan dalam pandangan agama islam, manusia adalah makhluk, mukalaf, mujzak, sebagai makhluk yang mempunyai nilai – nilai fitri.

Dari beberapa definisi di atas, dapat di simpulkan bahwa manusia adalah makhluk yang mempunyai kemampuan otak yang luar biasa terdiri dari kumpulan partikel – partikel atom dan enegi yang membutuhkan orang lain dalam kehidupannya yang selalu ingin mempunyai kekuasaan dan keuntungan serta mempunyai nilai – nilai fitri.

Manusia juga memiliki 4 unsur yang saling terkait, empat unsur tersebut yaitu jasad, hayat, ruh dan nafs.
>> Jasad adalah wujud badan kasar dari diri manusia yang dijadikan tempat ruh, bersifat nyata dapat dilihat, diraba dan disentuh secara langsung.
>> Hayat adalah unsur kehidupan yang terdapat dalam diri manusia.
>> Ruh adalah suatu daya bersifat spiritual yang tidak nampak, tidak dapat dilihat, tidak dapat diraba tapi mampu menciptakan sebuah konsep yang kemudian menjadi awal lahirnya sebuah kebudayaan.
>> Nafs yaitu pengertian diri atau kesadaran tentang diri sendiri.
Manusia juga mengandung 3 unsur yaitu :
>> Id, yang merupakan struktur kepribadian yang paling primitif dan paling nampak.
>> Ego, yang akan barkembang di usia antara 1 dan 2 tahun.
>> Superego, yang akan muncul pada usia 5 tahun yang merupakan struktur kepribadian yang paling akhir.

HAKEKAT MANUSIA
Pada hakekatnya manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan yang paling sempurna diantara makhluk – makhluk lain, pada akal dan perasaanlah kesempurnaan manusia terletak yang hanya dianugrahkan oleh Tuhan kepada manusia, yang terdiri dari tubuh dan jiwa sebagai satu kesatuan yang utuh. Namun, dari kesempurnaannya tersebut manusia bisa saja menjadi makhluk yang jauh lebih rendah dari hewan apabila manusia tidak dapat menggunakan akal serta pikirannya, dengan akal yang dimiliki oleh manusia, manusia dapat menciptakan ilmu pengetahuan dan tekhnologi. Adanya nilai baik dan buruk, mempertimbangkan segala sesuatu sebelum mengambil sebuah keputusan, menilai dan berkehendak menciptakan kebenaran, keindahan, kebaikan, atau malah sebaliknya, dengan perasaan manusia juga bias menciptakan kesenian. Manusia juga disebut makhluk biokultural atau makhluk hayati yang budayawi. Makhluk Tuhan yang terikat dengan lingkungan dan mempunyai kualitas dan martabat karena kemampuannya untuk bekerja dan berkarya.

2 Macam perasaan yang ada dalam diri manusia, yaitu :
1)Perasaan inderawi, yaitu rangsangan jasmani melalui panca indera.
2)Perasaan rohani, yaitu perasaan leluhur yang hany terdapat pada diri manusia, misalnya perasaan social dan religius.

KEBUDAYAAN……..
Kebudayaan berasal dari kata Buddhi yag berarti akal. Kebudayaan adalah hasil pola pikir serta kebiasaan manusia setempat yang di akui. Rasa didalam diri manusia melahirkan kebiasaan dan nilai masyarakat untuk mengatur kehidupan bermasyarakat. Setiap masyarakat disatu tempat atau daerah memiliki kebudayaan yang berbeda – beda dan kebudayaan selalu berkembang sesuai dengan perkembangan jaman.
Kebudaan adalah cara hidup manusia yang berkembang dari nenek moyang yang di turunkan secara turun temurun. Secara umum kebudayaan merupakan seala sesuatu yang dihasilkan oleh akal budi ( pikiran ) manusia dengan tujuan untuk mengolah tanah atau dan mempertahankan hidupnya dalam lingkungannya.
Kebudayaan sangat berhubungan dengan manusia, merupakan bagian yang tak bisa dipisahkan, sampai sekarang kebudayaan masih melekat didiri manusia. Tekhnologi adalah salah satu contoh kebudayaan, kebudayaan tekhnologi lahir karena dibutuhkan oleh manusia untuk menguasai dunia sekitar. Budaya dapat pula diartikan sebagai himpunan pengalaman yang dipelajari mengacu pada pola – pola perilaku yang ditularkan secara sosial yang merupakan kekhususan kelompok tertentu ( Keesing jilid I 1989 hal 68 ).
Kebudayaan dapat dibedakan menjadi 2, yaitu
1)Kebudayaan material, adalah hasil karya manusia yang nyata dan kongkret. Contohnya seperti peralatan sahari – hari.
2) Kebudayaan non material, adalah kebudayaan yang abstrak yang diturunkan kepada keturunannya. Contohnya seperti dongeng, legenda dan cerita rakyat.

B eberapa definisi tentang kebudayaan
>>Menurut Selo Soemardjan, kebudayaan adalah hasil karya, rasa, dan cipta masyarakat.
>>Menurut E.B. Tylor, kebudayaan adalah kompleks yang mencakup pengetahuan, kepercayaan, kesenian, moral, hokum, adat istiadat, dan kemampuan – kemampuan lain serta kebiasaan – kebiasaan yang didapatkan oleh manusia sebagai anggota masyarakat.
>>Menurut Koentjaraningrat, kebudayaan antara lain keseluruhan gagasan dan karya manusia yang harus dibiasakannya dengan belajar beserta keseluruhan dari hasil budi pekertinya.
>>Menurut Sutan Takdir Alisyahbana, kebudayaan adalah manifestasi cara berpikir.
>>Menurut Melvie J. Herkovits dan Bronislow Malimowski, kebudayaan adalah Cultural Determinism berarti segala sesuatu yang terdapat di dalam masyarakat ditentukan oleh adanya kebudayaan yang dimiliki masyarakat itu dan kebudayaan dipandang sebagai sesuatu Superorganic karena kebudayaan yang turun temurun dari generasi ke generasi hidup terus.
>>Menurut Kroeber dan Klukhon, kebudayaan adalah terdiri atas berbagai pola, bertingkah laku mantap, pikiran, perasaan dan reaksi yang diperoleh dan diturunkan oleh simbol – simbol yang menyusun pencapaiannya secara dari kelompok – kelompok manusia.
Dari definisi diatas dapat disimpulkan bahwa kebudayaan adalah hasil pikiran serta tingkah laku manusia baik berupa benda atau hanya buah pikiran, yang mempengaruhi cara hidup kelompok masyarakat atau perorangan yang ada didalamnya untuk menuju kehidupan yang damai, tentram dan sejahtera.

UNSUR – UNSUR YANG MEMBANGUN KEBUDAYAAN
>>Sistem agama.
>>Politik.
>>Adat istiadat.
>>Bahasa.

7 Unsur kebudayaan universal menurut C. Kluckhon dalam karyanya yang berjudul “Universal Catagories of Culture”.
1)Sistem religi atau system kepercayaan.
2)Sistem organisasi kemasyarakatan.
3)Sistem pengetahuan.
4)Sistem mata pencaharian hidup dan sistem – sistem ekonomi.
5)Sistem tekhnologi dan peralatan.
6)Bahasa.
7)Kesenian.

Perwujudan kebudayaan dapat dilihat dalam 3 bentuk, yaitu :
1)Perwujudan sebagai kompleks dari ide.
2 Perwujudan sebagai kompleks dari gagasan.
3)Perwujudan sebagai kompleks dari norma.

PERUBAHAN KEBUDAYAAN
Perubahan kebudayaan adalah perubahan yang terjadi dalam sistem ide yang dimiliki bersama oleh para warga masyarakat atau sejumlah warga masyarakat yang bersangkutan, antara lain aturan-aturan, norma-norma yang digunakan sebagai pegangan dalam kehidupan, teknologi, selera, kesenian, dan bahasa.
Masyarakat dan kebudayaan dimanapun selalu dalam keadaan berubah, tidak ada kebudayaan yang statis. Gerak manusia terjadi oleh karena ia mengadakan hubungan-hubungan dengan manusia lainnya. Terjadi gerak atau perubahan tersebut disebabkan oleh :
Sebab-sebab yang berasal dari dalam masyarakat dan kebudayaan sendiri, misalnya perubahan jumlah dan komposisi penduduk.
>>Sebab-sebab perubahan lingkungan alam dan fisik tempat mereka hidup. Masyarakat yang hidupnya terbuka, yang berada dalam jalur-jalur hubungan masyarakat dan kebudayaan lainnya, cenderung untuk berubah lebih cepat.

KAITAN MANUSIA DAN KEBUDAYAAN
Hubungan manusia dan kebudayaan adalah manusia sebagai perilaku kebudayaan dan kebudyaan merupakan objek yang dilaksanakan manusia. Manusia tidak dapat dilepaskan dari kebudayaan karena kebudayaan itu merupakan perwujudan dari manusia itu sendiri. Apa yang tercakup dalam satu kebudayaan tidak akan menyimpang dari kemauan manusia yang membuatnya. Manusia dan kebudayaan atau manusia dan masyarakat mempunyai keterkaitan yang erat satu sama lain. Saat ini kita tidak dapat lagi membedakan mana yang lebiah awal muncul antara manusia dan kebudayan. Analisa terhadap keberadaan keduanya harus menyertakan pembatasan dan waktu agar penganalisaan dapat dilakukan dengan lebih cermat. Dari sisi lain hubungan antara keduanya dapat disetarakan dengan hubungan antara manusia dengan masyarakat, yang dinyatakan sebagai dialektif yang maksudnya keduanya saling berkaitan atau terkait satu sama lain. Proses dialektif ini tercipta melalui 3 tahapan, 3 tahapan tersebut yaitu :
1) Eksternalisasi, yaitu dimana manusia mengekspresikan dengan dunia yang dibangunya. Dengan proses ini masyarakat menjadi kenyataan buatan manusia.
2) Obyektivasi , yaitu proses dimana masyarakat menjadi realitas obyektif, yaitu suatu kenyataan yang terpisah dari manusia dan berhadapan dengan manusia. Dengan demikian masyarakat dengan segala penata sosialnya akan mempengaruhi bahkan membentuk manusia.
3) Internalisasi, yaitu proses dimana masyarakat disergap kebali oleh manusia. Maksudnya bahwa manusia mempelajari kembali masyarakatnya sendiri agar mereka dapat hidup dengan baik, sehingga menjadi kenyataan bahwa masyarakat di bentuk oleh manusia.
“Dengan demikian dapat diketahui bahwa hubungan manusia dengan kebudayaan sangat erat sekali, tapi perlu diingat bahwa kebudayaan yang muncul adalah proses interaksi antar manusia yang ada didalam sebuah masyarakat”

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar